Pilpres2014 - Ketua Tim Pemenangan Prabowo-Hatta Mahfud MD menilai, pakaian musisi Ahmad Dhani dalam video klip Indonesia Bangkit, mirip Pimpinan SS Nazi, Heinrich Himmler, merupakan hal yang kreatif. Sehingga tidak perlu dipermasalahkan dan dibesarkan.
"Kenapa Ahmad Dhani itu? Ya baguslah, kenapa dipersoalkan? Itu kreatif. Nazi itu kenapa? Emangnya kalau di sini, kalau pakai jubah itu, pendukungnya jadi jahat? Tidak kan? Beda itu?," kata Mahfud saat ditemui di rumah Ketua Dewan Pertimbangan Partai Golkar Akbar Tandjung, Kamis (26/6/2014) malam.
Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi itu menambahkan, bahwa pakaian yang dipakai Dhani tersebut bukan masukan dari tim pemenangan Prabowo-Hatta, dan bukan sesuatu yang melanggar hukum. "Itu kreatifitas dia sendiri. Enggak apa-apa itu. Tidak melanggar hukum, hukum apa yang akan dijatuhkan untuk dia?" tanya Mahfud.
Beberapa hari belakangan, Dhani mengundang kontroversi di dunia maya. Ia menggunakan pakaian dalam klipnya untuk Prabowo-Hatta,
mirip dengan seragam Heinrich Himmler. Kritik bukan saja dari sesama artis, tapi juga media asing seperti Spiegel.de, Time, BBC, dan Asiaweek.
Selain itu, lagu milik Queen "We Will Rock You" yang liriknya digubah Dani untuk lagu kampanye Prabowo-Hatta dengan judul Indonesia Bangkit, juga tidak mendapatkan izin dari pemegang hak ciptanya. Kepada media, Dhani mengakui itu.
sumber: tribunnews
0 Komentar
- komentar -