Transjakarta Gandeng yang Patah Lulus Uji Kir Juli

Ad Code

Ticker

6/recent/ticker-posts

Transjakarta Gandeng yang Patah Lulus Uji Kir Juli







BukaBerita, Jakarta ~ Wakil Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Bunyamin Bukit mengungkapkan bus gandeng Transjakarta yang mengalami patah sambungan tiga hari lalu ternyata lulus uji kir. "Ketika kami cek, ternyata lulus uji kir pada 8 Juli 2014 lalu. Perpanjang lagi enam bulan kemudian, sekitar Januari," ujar Bunyamin, Sabtu, 9 Agustus 2014.

Kamis, 7 Agustus 2014, salah satu bus gandeng Transjakarta Koridor XI (Pulo Gebang-Kampung Melayu) dengan nomor DMR-005 patah pada bagian sambungan. Patah terjadi saat bus melintas di Jalan Raya Bekasi Timur, Jakarta Timur. 

Bunyamin melanjutkan, pihaknya akan mengecek kenapa bus tersebut bisa lulus kir (dari bahasa Belanda, keur, yang berarti hitung). Jika sampai ditemukan ada kesalahan yang membuat bus tak layak bisa lulus KIR, perbaikan uji KIR akan dilakukan.

Berkaitan dengan kasus itu, Dinas masih mengecek apakah patahnya sambungan bus tersebut karena faktor jalan yang tak rata atau bus kurang perawatan. Sejauh ini, kuat dugaan bahwa kejadian itu dipicu oleh faktor jalan rusak.

Menurut Bunyamin, jalan rusak atau tidak rata membuat sambungan bus cepat panas karena sering naik-turun. Kondisi itu memicu baut-baut pada penyambung bus terputus.

"Kami sedang membuat laporan soal bus itu sekarang. Rencananya, pekan depan, Pak Akbar (Muhammad Akbar, Kadis Perhubunagan) akan membawa laporan itu ke atasan (Gubernur dan Wakil Gubernur)," ujar Bunyamin.

Buka Berita Lainnya:


sumber: tempo.co


Reaksi:

Posting Komentar

0 Komentar

Terkini